Hey selamat pagi, kali ini rianfartawijaya.com akan menyajikan informasi lengkap mengenai cara instal android studio. Untuk memulai artikel ini, kita terlebih dahulu memahami pengertian dari android studio.
Android Studio adalah software resmi yang berasal dari google inc yang digunakan dalam pembuatan atau pengembangan aplikasi berbasis android. Sebelum android studio di publish oleh google, para developer android terlebih dahulu mengenal software dengan nama eclipse yang juga merupakan software yang digunakan untuk pengembangan atau pembuatan aplikasi android yang juga berasal dari google, akan tetapi google dengan tegas mengatakan untuk menghentikan melakukan update pada software tersebut, dan secara resmi mempublish android studio sebagai software yang akan difokuskan mereka dalam pengembangan lebih lanjut kedepannya.
Nah, langsung saja untuk memulai cara instal android studio ini, kita harus menyediakan beberapa syarat yang harus terpenuhi:
- Akan lebih baik jika memiliki Ram 4gb
- Akan lebih baik jika memiliki Peocessor Core i5 dan Amd setara
- Sistem operasi bisa windows atau linux atau machintos (tutorial cara instal android studio ini dilakukan pada windows)
- Sediakan Android Studio sesuai dengan sistem operasi yang digunakan (download pada androiddeveloper resmi saja
- Sediakan Java Development Kit, dapat didownload pada website resmi saja, sesuai kebutuhan jdk 7 atau 8 atau yang paling terbaru
Jika sudah, maka kita dapat melanjutkan ke tahapan yang akan dilakukan dalam cara instal android studio ini, berikut langkahnya:
Lakukan penginstalan Java Development Kit terlebih dahulu, ikuti gambar jika belum memahami.
Jika Java Development Kit telah berhasil di instal, hal selanjutnya yang kita lakukan adalah menginstal android studio, dengan mengikuti gambar yang telah disediakan.
Untuk melakukan penginstalan android studio ini akan lebih baik jika kita terhubung ke internet, karena setelah penginstalan selesai akan ada beberapa tambahan file yang harus di update.
Nah dengan mengikuti gambar yang telah disediakan, diharapkan dapat menambah wawasan dan manfaat bagi kita, semoga software android studio yang kalian instal dengan mengikuti cara instal android studio ini dapat berjalan dengan baik, sampai jumpa di artikel selanjutnya.
0 Response to "Cara Instal Android Studio Terbaru"
Post a Comment